Melaka tidak begitu jauh dari Johor, cuma sekitar 3 jam melalui highway exit pintu toll Ayer Keroh. Atas saran teman suami, kami menuju resort INB, tidak begitu jauh dari pintu toll Ayer Keroh. Katanya tariff satu malam cuma RM 120, ada 2 kamar. Kebetulan adik ipar saya ikut, jadi sesuai untuk kami. Begitu masuk kawasan resort, saya langsung jatuh cinta ciehhh... Bangunannya berupa rumah kecil-kecil, cantik. Ada kolam renang kecil didepan. Tapi.. penuh!!! Tak ada kamar kosong...
Kami pun langsung menuju resort Puteri disekitar Ayer Keroh juga, dekat dengan hotel Seri Malaysia. Resortnya besar, tapi penuh juga....!!! Rupanya ini menjadi petanda bagi kami, bahwa hotel2 di Melaka penuh pada ujung minggu.
Didepan kawasan jerapah :
Di Ayer Keroh ada beberapa tempat wisata, diantaranya Zoo, Taman Buaya, Taman rama-rama (kupu2), Taman Mini ASEAN. Karena sedang berada di Ayer Keroh, kami pun segera menuju ke Zoo. Kota Melaka berada sekitar 13 km dari Ayer Keroh. Rencananya, setelah dari Zoo kami akan cari hotel di kota Melaka.
Istirahat didepan taman primata :
Najwa badmood begitu masuk zoo :
Tiket masuk ke Zoo Melaka sebesar RM7 untuk dewasa. Jalan-jalan dikawasan zoo betul-betul menguras tenaga, mana panas lagi. So buat ibu-ibu yang bawa anak kecil, jangan lupa bawa stroller, it's very helpfull. Payung dan topi juga jangan lupa dipake, panas boo..
Monyet rebutan topi yang dilemparkan pengunjung :
Karena panas, binatang pun banyak yang tidur :
Jam 5 sore kami keluar kawasan zoo, terus ke kota Melaka, cari hotel dan makan. Untuk makan, sebagai seorang ibu yang baik dan rajin, dan juga irit haha... saya bawa bekal nasi lemak lengkap dengan lauk pauk. Setelah makan, cari hotel. tapi.... sampai jam 10 malam dan sudah lebih dari 10 hotel dimasuki, semuanya full house. Suami saya sudah capek, dan saya sendiri terkapar ngantuk. Akhirnya diputuskan kami ke Muar, yang jauhnya sekitar 1 jam dari Melaka. Daerah Muar masuk wilayah negeri Johor. Hotel pertama yang kami datangi penuh juga. Hotel kedua baru ada kamar kosong untuk kami. Capeknya berburu hotel...